Iklan

iklan

Iklan

iklan
,

Iklan

iklan

KPU Minahasa Selatan Buka Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati

Pusat ronda.id
27 August 2024, 17:05 WIB Last Updated 2024-08-30T10:05:37Z

AMURANG, Ronda.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) secara resmi membuka pendaftaran pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati (wabup) pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

Pembukaan berlangsung sejak pukul 08.00 Wita hingga 16.00 Wita, Selasa (27/8/2024).

Dari pantauan media ini, meski pintu masuk ke Kantor KPU Minsel telah dibuka hingga pukul 16.00 Wita sesuai waktu yang ditentukan, namun tidak ada satupun paslon yang datang mendaftar pada hari pertama ini.

Pihak KPU Minsel akhirnya kembali melanjutkan pembukaan pendaftaran paslon bupati wabup Minsel pada hari kedua esok dengan jam yang sama yakni sejak pukul 08.00 Wita hingga 16.00 Wita.

KPU pun mengimbau kepada paslon yang akan mendaftarkan diri sebagai cabup cawabup Minsel agar segera memanfaatkan waktu yang tersisa untuk segera mendaftar dengan prosedur yang telah ditetapkan.

Penutupan pendaftaran hari pertama ini dilakukan oleh Ketua KPU Minsel Tomy Moga, bersama dengan anggota KPU lainnya serta Sekretaris KPU. Acara penutupan juga disaksikan oleh Bawaslu Minsel yang turut memantau jalannya proses pendaftaran sesuai dengan regulasi yang berlaku.(AMG)

Iklan bawah